BABELUPDATE.COM, BANGKA – Unit Reskrim Polsek Pangkalanbaru terus memburu pelaku pembacokan terhadap Endah Novita Sari (29) yang terjadi di Desa Air Mesu pada Sabtu (27/4/2024)
Hingga berita ini dibuat pelaku Edi (28) tidak diketahui keberadaannya hingga saat ini, usai membacok korban.
Kapolsek Pangkalan Baru Iptu Taufan Arif Nugroho, mengatakan saat ini pelaku masih dalam pengerjaan.
“Masih dalam pengejaran,” kata Kapolsek Pangkalan Baru, Iptu Taufan Arif Nugroho Rabu (1/5/2024)
Ditambahkan Kapolsek dari informasi warga sekitar pelaku tidak pernah terlihat lagi di Desa Air Mesu pasca kejadian brutal ini.
“Kami masih mencari keberadaan pelaku belum diketahui keberadaannya dari info yang kami dapatkan pelaku tidak kembali kerumahnya atau kerumah kerabatnya,” beber Kapolsek.
Diberitakan sebelumnya warga Air Mesu di buat geger pasalnya seorang perempuan terluka parah akibat luka bacok akibat penganiayaan berat .
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.40 WIB di kediaman korban ,saat peristiwa ini sedang istirahat (berbaring) di ruang tengah rumahnya.
Kemudian pelaku datang membawa parang dari pintu depan, tanpa berbicara apapun langsung membacok korban menggunakan sajam jenis parang.
Akibat peristiwa ini korban mengalami luka parah pada tangan sebelah kiri ,jari tangan hampir putus ,luka robek pada paha kiri dan luka robek pada pinggang sebelah kiri.
(Babelupdate.com / Kentung)