BABELUPDATE.COM –Mario Valentino (28) tega menghabisi teman kencannya Rahma (20) yang dipesan pelaku melalui aplikasi Michat.
Valentino menghabisi nyawa perempuan asal Sungai Pinang , Kabupaten Ogan Ilir ini di kediaman pelaku Jalan Tirta Darma RT 02, RW 02 Kelurahan Bacang, Kecamatan Bukit Intan .
Peristiwa berdarah ini terjadi pada Senin (10/6/2024) dini hari ,saat korban dan pelaku usai menegak minuman keras
Saat ditemukan posisi korban tengkurap di atas kasur yang terletak di atas lantai kamar rumah pelaku, korban mengenakan celana pendek berwarna hijau dan baju tanktop.
“Pelaku sudah kami amankan atas nama Mario dan saat ini sudah diamankan untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut,”kata Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang AKP Riza,Selasa (11/6/2026)
Dari hasil pemeriksaan pelaku mengakui pada Senin 10 Juni 2024 sekitar pukul 01.00 WIB meracik minuman keras bersama korban minuman miras racikan yaitu Bir, Arak dan Kratindeng.
Tak lama kemudian terjadi cek cok mulut antara pelaku dan korban, hal ini disebabkan korban ingin pulang.
Pelaku mengakui beberapa kali memukul wajah korban , korban yang tak berdaya ingin membalas namun saat itu tenaga korban kalah kuat.
Mengetahui korban tewas ,pelaku berupaya bersandiwara dengan mengatakan kepada saudaranya bahwa korban tewas lantaran over dosis
“Motif pelaku melakukan pembunuhan lantaran kesal karena korban ingin cepat pulang mengingat minum yang dibelikan belum habis serta adanya dugaan hasrat seksual oleh terduga pelaku yang belum terlaksana,”kata Kasatreskrim.
Dari hasil visum ,korban mengalami luka pada bagian wajah sebelah pipi kanan ukuran 3 cm sebanyak 4 kali, luka pada leher 1,5 cm , luka pada dada, luka dilubang kemaluan dan luka di sekitar tubuh lainnya.