BABELUPDATE.COM — Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KEMENPANRB) kembali membuka pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) pada tahun ini.
Adapun total formasi yang dibuka pada seleksi penerimaan CASN tahun ini adalah sebanyak 1.289.824. Jumlah tersebut terbagi menjadi 427.650 formasi pada instansi pusat dan 862.174 formasi pada instansi daerah, termasuk talenta digital yang akan ditempatkan di Ibu Kota Nusantara (IKN) dan pemerintah daerah.
Jika sesuai rencana, pendaftaran CASN untuk formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan dibuka pada bulan Juni atau Juli.
Mengutip dari postingan akun media sosial Instagram resmi Kementerian PANRB @kemenpanrb, pemerintah memfokuskan pada pengadaan tenaga guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis (pemenuhan ASN di Ibu Kota Negara Nusantara, penyelesaian penataan non-ASN, dan mengedepankan talenta digital).
Pemerintah juga membuka pendaftaran CPNS untuk jalur Sekolah kedinasan yang sudah dimulai sejak 15 Mei hingga 13 Juni 2024.
Sekolah kedinasan yang diberikan alokasi formasi tahun ini yaitu Politeknik Keuangan Negara STAN, Insitut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN), Politeknik Siber dan Sandi Negara.
Kemudian Politeknik Statistika STIS, Politeknik Ilmu Pemasyarakatan dan Politeknik Imigrasi, 22 sekolah kedinasan di bawah naungan Kementerian Perhubungan, serta Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG).
Untuk itu, bagi anda yang berminat mendaftar mengikuti proses seleksi CASN tahun ini, persiapkan dari sekarang sejumlah dokumen dan persyaratan yang harus dipenuhi.
Selengkapnya simak informasi di bawah ini yang dirangkum babelupdate.com dari situs Kementerian PANRB.
Syarat Pendaftaran CASN (CPNS/PPPK) Tahun 2024
• Dokumen persyaratan CPNS/PPPK 2024 :
- Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP)
- Ijazah terakhir
- Transkrip nilai
- Akta kelahiran
- Pas foto formal
- Daftar riwayat hidup
- Surat lamaran
- Dokumen lain sebagai persyaratan khusus sesuai dengan ketentuan jenis seleksi dan instansi yang dilamar
• Syarat Pendaftaran CPNS/PPPK 2024 :
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Minimal berusia 18 tahun dan maksimal berusia 35 tahun
- Peserta tak pernah dipidana penjara
- Tak pernah diberhentikan dengan tidak hormat atau berhenti dari PNS, TNI, kepolisian
- Peserta tidak sedang berstatus sebagai CPNS, PNS, TNI, dan sejenisnya
- Peserta memiliki kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan jabatan yang dibuka
- Sehat jasmani dan rohani
- Bukan anggota atau pengurus partai politik
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia maupun negara lain sesuai dengan ketentuan instansi.
Perlu diketahui, proses pendaftaran CPNS/PPPK hanya dilakukan secara online melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN), https://sscasn.bkn.go.id.(*)
Editor : Ali Syahbana