banner 728x90
banner 728x90
Kesehatan

RS Siloam Bangka Hadirkan Layanan “Golden Standard” CT Scan 24 Jam Terintergrasi IGD Sebagai Pusat Trauma Center Dan Stroke

291
×

RS Siloam Bangka Hadirkan Layanan “Golden Standard” CT Scan 24 Jam Terintergrasi IGD Sebagai Pusat Trauma Center Dan Stroke

Sebarkan artikel ini

BABELUPDATE.COM — Rumah Sakit Siloam Bangka terus berkomitmen dalam menghadirkan layanan kesehatan yang berkualitas untuk masyarakat Bumi Sejiran Setason, salah satunya yaitu dalam pelayanan cepat tanggap gawat darurat.

Dengan layanan 24 jam terintegrasi dan Ambulance 24 jam serta layanan radiologi untuk CT (Computed Tomography) scan maupun X-ray, Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Siloam Bangka selalu siap dalam menangani kasus-kasus kecelakaan dan stroke.

Adapun, CT scan Rumah Sakit Siloam Bangka menjadi salah satu “Golden Standard” yang sering digunakan pada saat terjadi kasus kecelakaan dan stroke untuk menegakkan diagnosa terhadap pasien.

CT scan juga dilakukan untuk melihat pendarahan internal dan patah tulang yang terjadi akibat benturan/jatuh pada kasus kecelakaan sesuai kebutuhan. Sedangkan pada kasus stroke CT scan digunakan untuk melihat pendarahan/penyumbatan pada pembuluh darah otak.

Alt
Pamflet layanan CT scan 24 Jam RS Siloam Bangka. (Foto : Ist)

Yohan Gusanto, Business Development Head Rumah Sakit Siloam Bangka, Rabu (26/2/2025) menjelaskan, CT scan Rumah Sakit Siloam Bangka dapat digunakan dengan metode non kontras dan kontras tergantung dari kebutuhan diagnosa. CT Scan juga terintegrasi dengan layanan IGD 24 jam.

“Kami percaya bahwa layanan kesehatan yang berkualitas dapat memberikan dampak positif jangka panjang bagi masyarakat Bangka Belitung, khususnya kota Pangkalpinang dan sekitarnya. Hadirnya layanan Trauma Center IGD 24 jam yang terintegrasi dengan layanan radiologi CT Scan 24 jam, kami ingin memastikan masyarakat Bangka Belitung mendapatkan akses ke perawatan berstandar tinggi,” ujarnya.

Ia menambahkan, Rumah Sakit Siloam Bangka juga bekerjasama dengan salah satu perusahaan milik Negara yakni Jasa Raharja dalam melayani pasien-pasien kecelakaan lalulintas dan kecelakaan kerja.

Rumah Sakit Siloam Bangka yang berlokasi di Kecamatan Pangkalan Baru Kabupaten Bangka Tengah ini memiliki kapasitas 100 tempat tidur dan terus berkembang dengan menghadirkan layanan-layanan medis yang inovatif.

Rumah Sakit Siloam Bangka juga sudah menjalin kerjasama dengan banyak perusahaan Asuransi Swasta maupun Pemerintah, serta perusahaan-perusahaan Swasta dan Nasional.

Layanan IGD dan Ambulance 24 jam Rumah Sakit Siloam Bangka dapat dijangkau dengan menghubungi 0717-9190911 atau call center 1500-911. (*)

Editor : Ali Syahbana